Saturday, October 5, 2024
Google search engine
HomeBerita TematikLayanan Pendidikan

Layanan Pendidikan

Pendidikan yang bermutu merupakan tuntutan masyarakat Indonesia sebagai wahana untuk menghasilkan sumber daya manusia bermutu yang mampu bersaing secara global. Upaya mewujudkan pendidikan bermutu memerlukan strategi, langkah-langkah nyata dan operasional yang dilakukan secara berkesinambungan. Salah satu langkah nyata tersebut adalah pemberdayaan semua komponen agar mampu berperan sebagai subyek penyelenggara pendidikan, sesuai kewenangan dan peran masing-masing, dengan tetap mengacu pada Standar Nasional Pendidikan.

Dinas Pendidikan dan Kebudayaan kabupaten Sidoarjo sebagai penyelenggara pendidikan di kabupaten Sidoarjo berupaya mengembangkan berbagai inovasi untuk kebutuhan peningkatan mutu pendidikan. Salah satu programnya adalah dengan mengembangkan website sebagai sarana online dengan peran menyeluruh. Website Dinas Pendidikan dan Kebudayaan kabupaten Sidoarjo yang selanjutnya disebut ”Website Dispendikbud Sidoarjo”, berperan sebagai pusat data kependidikan, media informasi dan komunikasi, wahana belajar dan media unjuk kinerja pelaku pendidikan mulai dari peserta didik, pendidik, tenaga kependidikan, pembina, para pemangku kepentingan, dan khalayak pendidikan pada umumnya. Sebagai pusat data kependidikan, website Dispendikbud Sidoarjo menyediakan berbagai data kependidikan yang akurat dan up to date sebagai referensi dan bahan pengambilan keputusan Dinas Pendidikan, pemerintah kabupaten Sidoarjo dan pemangku kepentingan terkait.

Sebagai media informasi dan komunikasi, Website Dispendikbud Sidoarjo menyediakan informasi berkaitan dengan kebijakan pemerintah tentang pendidikan, proses dan hasil kegiatan kependidikan. Website juga sebagai media komunikasi antar unsur internal Dinas Pendidikan, antara dinas pendidikan dengan satuan pendidikan, pendidik, peserta didik. Serta antara dinas pendidikan dengan masyarakat dan instansi terkait.

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -
Google search engine

Most Popular

Recent Comments